2014

Wednesday, 26 November 2014

DAYAH-DAYAH ATAU PUSAT PENDIDIKAN ISLAM PADA MASA KERAJAAN ACEH



Dayah-dayah atau pusat pendidikan tingkat tinggi atau dayah Teungku Chik, dan hanya sebagian dari dayah Teungku Chik yang ada dalam Kerajaan Aceh Darussalama.


1. Dayah Cot Kala

Adalah pusat pendidikan tinggi islam pertama di Asia Tenggara. Pendirinya yaitu pengeran/ulama Teungku Chik Muhammad Amin pada akhir abad ketiga H. (awal abad kesepuluh M). letak nya kira-kira di Bayeun (Aceh Timur Sekarang), dan dari sinilah Asal nama Stain Zawiyah Cot Kala Langsa di ambil.


2. Dayah Seuruleu

Salah seorang ulama terkemuka keluaran Dayah Cot Kala, yaitu Syekh Sirajuddin. Oleh sulthan makhdum Alaidin Malik Mahmud Syah Johan Berdaulat yang memerintah Peureulak pada tahun 402-450 H. (1012-1059 m), Mengangkat Syekh Sirajuddin mengepelai sebuah angkatan dakwah untuk mengembangkan Islam Ke Lingga (Aceh Tengah)


Setelah berdirinya kerajaan islam Lingga, Maka Syekh Sirajuddin dengan segera membangun sebuah pusat pendidikan islam dipimpin langsung; pusat pendidikan tersebut terkenal dengan nama Dayah Seuruleu, dan beliau sendiri sebagai pemimpin terkenal dengan lakap Teungku Chik Seurukeu.


3. Dayah Blang Peria

Pada zaman pemerintahan Muharaja Nurdin Sultan Al-Kamil yang memerintah Samudra/pase pada tahun 550-607 H. (1155-1210 M) hidup seorang ulama besar, ahli hukum, pujangga dan muballig yang terkenal, namanya Syekh Ja’kub, yang kemudian terkenal dengan Lakab Teungku Chik Blang Peria, sebagai pemimpin dari dayah Blang Peria yang Beliau bangun.


Beliau meninggal pada 15 Muharram 630 H.(1233 M) dan makam beliau terkenal dengan nama Makam Teungku Blang Peria (Gedung). Dayah Blang Peria adalah Pusat Pendidikan Islam yang terbesar dalam Kerajaan Islam Samudra/Pase.


4. Dayah Batu Karang

Seorang Ulama besar keluaran Dayah Cot Kala yang bernama Teungku Ampon Tuan (nama Kecilnya Tidak Jelas) diangkat menjadi Qadli Negeri Batu Karang pada Waktu Raja Muda Sedia memerintahkan Kerajaan Islam Benua AtauTeuming pada Tahun 753-800 H.(1353-1398 M).


Disamping sebagai Qadli, Teungku Ampon Tuan juga Mendirikan Sebuah Pusat Pendidikan Islam kemuadian terkenal dengan nama Dayah Batu Karang, dan beliau sendiri kemudian dikenal dengan laakab Teungku Chik Batu Karang.



5. Dayah Lam Keuneu’eun

Sulthan Makhdum Alaidin Abdul Jalil Syah Johan Berdaulat, yang memerintahkan kerajaan Islam Peureulak pada tahun 592-622 H. (1196-1225 M). telah mengirim pasukan angkatan dakwah yang berjumlah lebih dari 300 orang ke jurusan barat untuk membawa islam ke daerah kerajaan Hindu Budha indra Purba (Aceh Besar Sekarang). Angkatan dakwah tersebut di bawah pimpinan Syekh Abdullah Kan’an, salah seorang guru besar dari dayah Cot Kala dan Meurah Johan, Seorang Pangeran yang masih muda, keluaran dari dayah Cot Kala.


Setelah Kerajaan Indra Purba menjadi kerajaan islam dengan nama Kerjaan Darussalam dan Meurah Johan Dinobatkan menjadi Rajanya yang pertama pada hari jum’at tanggal 1 Ramadhan 601 H. (1205 M). dengan gelar Sulthan Alaidin Johan Syah, Maka syekh Abdullah Kan’an  terus mendirikan sebuah pusat pendidikan Islam yang kemudian terkenal dengan dayah Lam Keuneu’eun, dan beliau sendiri sebagai pemimpinnya terkenal dengan lakab Teungku Chik Keuneu’eun. Syekh Abdullah Kan’an ini, orang tuanya berasal dari Kan’an (palestina), beliau selain Ulama besar juga ahli lada.



6. Dayah Tanoh Abay

Pada waktu Sulthan Alaidin Muhammad Daud Syah memerintah Kerajaan Aceh Darussalam dalam Tahun 1238-1251 H. (1823-1836 M), datang ke Aceh seorang Ulama Besar dari Baghdad yang bernama Syekh Idrus Bayan. Atas permintaan Sulthan beliau mendirikan sebuah pusat pendidikan Islam dengan mengambil tempat di Tanoh Abay, yang kemudian pusat pendidikan nya itu terkenal dengan nama Dayah Tanoh Abay, dan Beliau sendiri terkenal dengan lakab Teungku Chik Tanoh Abay.


Setelah Syekh Idrus Bayan wafat, pimpinan Dayah Tanoh Abya dilanjutkan oleh puteranya yang bernama Syekh Abdul Hafid; kemudian Oleh Putra Syekh Abdul Hafid yang bernama Syekh Abdurrahim; kemudian Oleh putra Syekh Abdurrahim yang bernama Syekh Muhammad Salih, dan kemudian oleh putranya yang bernama Syekh Abdul Wahab, yang hidup dalam zaman Sulthan Alaidin Mahmud Syah, yang memerintahkan pada tahun 1286-1290 H. (1870-1874 M), dan zaman Sulthan Alaidin Muhammad Daud Syah, yang memerintahkan dalam tahun 1874-1903 M.


dayah Tanoh Abay, adalah salah satu dayah pembinaan yang terbesar di Aceh.



7. Dayah Tiro

Pada waktu Sulthan Alaidin Muhammad Syah memerintah kerajaan Aceh Darussalam dalam tahun 1195-1209 H (1781-1795 M). hijrahlah dari Banda Aceh menuju pidie seorang Ulama besar yang bernama syekh Faqih  Abdulwahab Haitamy, seorang ahli hukum Islam yang terkenal.


Beliau mengambil tempat tinggal di Kampung Tiro, dan di sana pula beliau mendirikan sebuah pusat pendidikan Islam yang kemudian terkenal dengan nama Dayah Tiro, dan beliau sendiri terkenal dengan lakab Teungku Chik Tiro. Setelah wafat beliau,  Dayah Tiro di pimpin oleh putranya yang bernama Syekh Faqih Abdussalam yang kemudian terkenal dengan Lakab Teungku Chik Tiro Pula.


Dayah Tiro kemudian dilanjutkan pimpinannya oleh putranya yang bernama Teungku Muhammad Amin dan lebih terkenal dengan lakab Teungku Chik Dayah ut, dan Teungku Syekh Abdullah, ayahnya Syekh Muhammad Saman Teuku Chik di Tiro, salah seorang Pahlawan Nasional Dari Aceh.


8. Dayah Lam Nyong

Pendiri dayah Lam Nyong ini, yaitu Teungku Syekh Abdussalam, kemudian terkenal dengan lakab Teungku Chik Lam Nyong. Beliau hidup dalam zaman pemerintahan Sulthan Alaidin Mahmud Syah, yang memerintah dalam tahun 1286-1290 H. (1870-1874 M).



9. Dayah Lam U

Pendiri dayah Lam U ini, yaitu Teungku Syekh Umar, yang kemudian terkenal dengan lakab Teunku Chik di Lam U. beliau seorang ulama /Ahli Hukum Islam dan Hafidh Qur’an. Hidup dalam zaman pemerintahan Sulthan Alaiddin Mahmud Syah, yaitu sezaman dengan rekannya Teungku Chik Lam Nyong. Empat orang putra dari Teungku Chik Umar Lam U ini, adalah juga Ulama-ulama Besar, yaitu Teungku Hasbalah Indrapuri, Teungku Haji Abdullah Lam U, Teungku Aneuk Batee dan Teungku Madhan (teungku Chik di Yan)


10. Dayah Pante Gelima

Salah satu dayah yang terbesar di daerah Meureudu, yaitu Dayah Pante Geulima, yang pada waktu di bawah pimpinan Teungku Ya’kub dayah tersebut telah mencapai kemajuanyang pesat sekali. Teungku Ya’kub yang lebih terkenal dengan lakab Teungku Chik Pante Geulima hidup dalam masa pemerintahan Sulthan Alaiddin Mahmud Syah (1286-1209 H) (1870-1874M). menurut sebuah riwayat, bahwa pengarang Hikayat Malem Dagang yang terkenal itu, adalahTeungku Chik Pante Geulima.


11. Dayah Krueng Kale

Dayah krung kale didirikan oleh tengku Haji Muda,yang kemudian terkenal dengan Lakab Teungku Chik Krueng Kale. Beliau hidup sezaman dengan Tengku Chik Tiro Muhammad Saman. Setelah beliau wafat Dayah Krung Kale dipimpin oleh puteranya yang bernama Teungku Haji Hasan Krueng Kale.


12. Dayah Meunasah Blang

Dayah Meunasah Blang ini yang terletak di daerah Samalanga telah mencapai puncak kemajuan di bawah pimpinan teungku Syekh Abdullah yang lebih terkenal dengan Lakab Teungku Chik Meunasah Blang. Beliau hidup sezaman pemerintahan sulthan Ibrahim Alaiddin Mansur Syah (1273-1286 H = 1857-1870 M) sampai ke zaman pemerintahan sulthan Alaiddin Mahmud Syah. Salah seorang muridnya yang terkenal, yaitu Teungku Chik Tiro Muhammad Saman.


13. Dayah Rumpet

Dayah Rumpet yang terletak di pantai Barat Aceh, di Kuala Daya, telah berdiri sejak pemerintahan Sulthan Isskandar Muda Meukuta Alam (1016-1045 H. =1607-1636 M) dan waktu di bawah pimpinan Teungku Muhammad Yusuf yang terkenal dengan Lakab Teungku Chik di Rumpet, telah mencapai kemajuan  yang pesat. Disamping sebagai pimpinan dayah  Rumpet, Teungku Muhammad Yusuf adalah Qadli Kerajaan di Rantau Duabelas (bagian Timur dari Aceh Barat)


14. Dayah Lam Birah.

Salah satu dayah yang terbesar yang merupakan dayah Pembina, yaitu dayah Lam Birah. Dayah ini didirikan oleh dua bersaudara Ulama/bangsawan, yaitu Ja Meuntroe dan Ja Bendahara, yang kemudian keduanya terkenal dengan Lakab dengan Teungku Chik Lam Birah. Keduanya beliau hidup dalam zaan pemerintahan Sulthan Alaiddin Johan Syah (1147-1147 H = 1735-1760 M) sampai ke zaman pemerintahan Sulthan Aliddin Tuanku Raja Mahmud Syah (1174-1195 H =1760 – 1781 M) setelah beliau wafat, Dayah Lambirah dilanjutkan pimpinannya oleh putra-putranya : Teungku Chik Cot Keupeung, Teungku Chik Lam Bare, dan kemudian Teungku Haji Abbas yang terkenal dengan lakab Teungku Chik Lam Birah, dan Teungku Haji Ja’far yang terkenal dengan Lakab Teungku Chik Lam Jabat.


15. Dayah Ulee Susu

Dayah Ulee Susu ini didirikan pada zaman Pemerintahan Sulthan Alaiddin Ibrahim Mansyur Syah (1273-1286 H = 1857-1870 M) dan waktu di bawah pimpinan Syekh Abbas yang terkenal dengan Lakab Teungku Chik Kuta Karang, dayah Ulee Susu ini telah mencapai kemajuan yang pesat. Selain memimpin Dayah Ulee Susu Ini, Teungku Kuta Karang juga menjadi Qadli Malikul Adil di zaman Sulthan Alaiddin Mansyur Syah itu.


16. Dayah Lam Diran

Dayah Lam Diran adalah satu-satunya Pusat Pendidikan Islam yang di pimpin Oleh Seorang Wanita, Yaitu Teungku Fakinah, turunan daridarah bangsawan dan darah Ulama


Ayahnya Datu Mahmud Seorang Pejabat Tinggi pemerintahan di zaman Sulthan Alaiddin Iskandar Syah (1251-1273 H = 1836-1857 M), yang turut membangun Dayah Lam Krak. Ibunya yang bernama Teungku Fathimah adalah putri dari seorang ulama Besar yang Bernama Teungku Muhammad Sa’ad yang terkenal dengan lakab Teungku Chik Lam Pucok, Pendiri dayah Lam Pucok. Dalam Dayah Lam Dirah (daerah Lam Krak Sibreh )yang di bawah pimpinan Teungku Fakinah, Selain pelajar-pelajar wanita, juga belajar Pelajar-pelajar Pria. Kepada pelajar-pelajar wanita juga diajarkan kerajinan tangan. Dalam zaman perang, Teungku Fakinah adalah seorang Panglima Perang yang terkenal.




Saturday, 8 November 2014

CORETAN KU


Ini adalah tulisan pertamaku, menulis bukanlah hobi bagiku melaikan suatu keinginan, keinginan yang masih belum tercapai. Pertama kali ini jadi penulis setelah membaca novel karangan Andrea Hirata yaitu Laskar Pelangi, Sang Pemimpi, Edensor, Maryamah Karpov, Padang Bulan dan Cinta di Dalam Gelas. Berulang-ulang kali ku telah membacanya tapi masih tetap seru untuk terus di baca walau ceritanya sudah tau. Kata-kata nya membuatku terhanyut , indah dan sangat indah.


Study ku bukanlah bagian satra, jurnalistik, atau guru bahasa melainkan hanya seorang perawat. Terkadang kepikiran juga apakah sudah cocok sarjana yang kuperoleh ini dengan keinginan dan kesukaan ku yang banyak macamnya,? dan tidak satupun yang berhubungan dengan sarjana ku. Kegemaranku diantaranya mengotak-atik computer, aplikasi, jaringan, bertani dan berkebun. Dua bagian diatas yaitu computer dan bertani sudah bisa dikatakan sudah ku kuasai, walau tidak semua komponen dan belum katakana ahli, tapi saya peroleh ilmu nya tanpa mangikuti les atau pelatihan, seperti computer saya dapat mengoperasikannya karena sering menggunakannya dan didukung oleh rasa penasaran dan ingin tau dan di permudah oleh Mbah Google yang setiap saat menemani ku ketika ku tidak tau lagi caranya. Rata-rata ilmu yang kupelajari selain kuliah kudapat melalui internet, seperti cara mengaplikasikan aplikasi desain grafis menggunakan corel draw yang tengah ku dalami saat ini, begitu juga dengan bertani syarat-syarat apa saja yang harus di penuhi agar hasil panen sesuai target. Gara-gara kegemaranku yang berbeda dengan kuliahku kawan perrnah berkata seperti ini, “kamu kuliah bagian pa sih.?”  “kuliah perawat mau suksesnya jadi petani “, “ rugi lah kalau sudah kuliah tidak sukses di bagiannya”, tapi menurutku lain lagi, kuliah itu tidak menuntut kita untuk sukses di bagiannya, tapi dengan kuluiah itu pintu-pintu kesuksesan lainnya dapat terbuka, dan kita lah yang memilih haru sukses di bagian apa.? dan yang terpenting adalah hasil akhirnya.


Membahas hobi, berbeda lagi dengan dengan kegemaran yang diatas, hobi ku bermain bola, hobi dari masih kecil, beberapa tarkam (turnamen antar Kampung) pernah kuikuti bebrapa diantaranya juara. Teringat dulu ketika SD pernah di tanya oleh guru setelah sekolah ingin jadi apa? Karena saya hobi main sepak bola dengan sigap saya jawab, jadi guru olah raga. Aneh rasanya, biasanya anak-anak yang lainnya bila hobi olah raga pasti cita-citanya jadi atlit. Itulah diriku yang berbeda dengan anak lainnya dan memiliki cita-cita yang berbeda. Tetapi setelah selesai sekolah SMA, ku mengubah cita-cita itu dan kesebut dengan tujuan. Ada bebrapa tujuan yang telah kutulis, tapi buka disini.


Bermodalkan rasa penasaran dan keinginan inilah ku mencoba untuk menulis bahkan menjadi penulis. Terkadang benar beberapa artikel dan postingan beberapa blog yang ku baca. Menjadi penulis bukanlah hal yang mudah, bukan hal yang dapat dipatok waktu untuk menggapai suksesnya. Menulis itu butuh bakat, kreatif, kaya kosa kata dan pandai merangkainya.  Inilah yang jadi kendala bagiku, sudah tak memiliki ilmu dasar tuk menulis, miskin kata-kata lagi, tetapi ada kata selanjutnya yang buat ku tersenyum gembira, “menulis tidak hanya dari bakat saja, latihan terus menerus dan rutin akan membuat kita bisa menggapainya”. Itulah yang membuatku termotivasi dan ingin terus mencoba. Aku berpikir seperti ini, andrea hirata saja yang tukang pos, pegawai Telkom dan sarjana ekonomi bisa menulis dengan sangat ahli dan indah, kenapa saya tidak.?


Keinginan ku menjadi penulis agar dapat menceritakan pada dunia tentang daerah-daerah ku yang selama ini masih tertinggal dan terabaikan. Beberapa bulan yang lalu, ketika keinginan ku untuk menulisa terbangun lagi dari tidur nya, ku coba menanyakan sesuatu pada pengarang buku yang ada di daerah ku, dia tidak mengenalku, tapi aku tau dia pandai dan bisa menulis kerena bukunya sudah pernah ku baca dan berkenalan dengannya hanya melalui facebook. Pertanyaan nya seperti ini “ bang, apa mungkin seseorang yang belum sedikitpun mendapatkan ilmu menulis atau jurnalis dapat menulis dengan baik.?”. beberapa hari saya menunggu jawabannya, tapi tidak dibalasnya. Esoknya saya melihat lagi pesan yang saya kirim melalui facebook sudah terkirim dan ada tanda contrengan, berarti sudah dibuka dan dibaca. Melihat pesan seperti itu sudah dibaca tapi tidak di balas sakitnya tu di sini… he he he he….


Mulai dari sekarang komitmen untuk menulis dan belajar sudah ku bubuhkan di dalam hati dan tekat, walau miskin kata-kata dan tidak kreatif yang terpenting aku harus tetap menulis dan belajar, karena “belajar dan menuntut ilmu adalah jalan menuju surga”, itu kata dosen ku. Setelah kita mencoba jangan lupa dekatkan diri denga Allah, karena ada bagian dalam kehidupan kita yang tak bisa kita pisahkan dengan Allah, karena DIA lah Sang Pencipta. Sekeras apapun kita berusaha bila tanpa Kehendaknya hanyalah sia-sia.
Sekian....

Thursday, 30 October 2014

CARA HEMAT LIBURAN KE SABANG


Liburan ke Sabang banyak orang yang menginginkannya, terkadang diantara kita tidak jadi liburan ke sabang karena beranggapan liburan itu mahal atau akan menguras isi kantong yang dalam, padahal tidak separah demikian.


Untuk anak-anak muda yang ingin liburan ke sabang tidak perlu takut untuk biaya yang membengkak, ne ada cara untuk menghemat ketika liburan ke sabang, liburan harus dinikmati tapi biaya jangan sampai tak cukup untuk pulang.

 1.   Tempat penginapan

Untuk tempat penginapan di sabang sangat banyak dengan berbagai harga, dari harga puluhan ribu sampai dengan ratusan ribu rupiah untuk semalam, jika untuk menghemat biaya liburan sebaiknya pilih penginapan di perkotaan, harga penginapan di kota berkisar sekitar 75.000 semalam untuk dua orang, tapi kita bisa menawar untuk satu kamar 4 orang dengan biaya 100 ribu rupiah per/kamar,  bila kita berlibur dengan 4 orang, jadi kita bisa menghemat 50 ribu atau 12,500 per orang. Dan bila kita menginginkan tempat tidur yang gratis sebenarnya ada, kita hannya membutuhkan selimut karena tempatnya sangat berdekatan dengan pantai, jangan anda beranggapan tempatnya di alam bebas, bukan! tempat penginapan yang gratis bukanlah di alam bebas melaikan di musalla di pelabuhan balohan. Banyak anak-anak muda yang tidur di musalla di pelabuhan agar tidak terlambat untuk mengambil tiket kapal penyebrangan ke Ulee lhee dan untuk antrian kendaraan, makin terdepan antrian makin cepat kita masuk ke dalam kapal penyebrangan, tapi jika telat mengambil tiket, ya siap-siap saja di geser ke belakang atau kita harus menunggu besok untuk penyebrangan.

  2.  Rute perjalanan


Ketika kita tiba di sabang hal yang tidak kalah penting adalah menentukan rute perjalanan, karena tempat wisata di daerah sebang berlawanan arah seperti tugu kilometer nol dengan Pantai sumur tiga. Agar waktu tidak terbuang hanyak untuk bolak balik di jalan untuk ke tempat liburan. Rute perjalanan sebaiknya di mulai ke sumur tiga dan benteng peninggalan jepang terus kepelabuhan balohan dan balik lagi ke kota dan untuk menikmati sore hari di sabang fair dan bila cuaca tidak mendung kita dpat melihat sunset (matahari terbenam).  Kenapa harus ke sumur tiga? Kenapa tidak ke kilometer nol yang pertama kita kunjungi, nah karena jalan ke kilometer nol sama dengan jalan ke pulau Iboh, Pulau Rubiah, pantai gapang, air terjun dan, dan danau aneuk laot, untuk ke semua tempat tersebut tidak cukup waktu bila hanya setengah hari, kita membutuhkan waktu satu hari atau lebih, dan bila anda mau ke rute pulau iboh dan kilometer nol sebaiknya kilometer nol dulu yang anda kunjungi karena berada di bagian paling ujung lalu baru ke pulau ibouh, pulau rubiah, pantai gapang dan air terjun, dan untuk menghemat biaya mandi ketika kita siap berenang di pulau rubiah, kita bisa mandi di aliran air terjun, tanpa harus mengeluarkan uang sepeser pun, dan ingat gunakan pakaian yang sopan.

3.    Tempat makan/makanan 


Nah untuk hal yang satu ini jangan takut, masih ada harga makanan/nasi yang murah yaitu 5 ribu rupiah untuk satu bungkus, untuk makan malam cukup hanya mengeluarkan uang 5 ribu rupiah kita bisa menikmatinya dan untuk sarapan pagi kita bisa menikmati nasi perang (nasi bungkus yang dicampur lauknya) yang harganya sekitar 4 ribu rupiah, ingat hidari makan di pelabuhan karena harga makanan di pelabuhan seperti nasi perang harganya 10 ribu per bungkus, dan jangan lupa sebelum membeli tanyakan dulu harganya.


 4.   Alat selam dan boat


Untuk menikmati terumbuk karang yang indah ya tempatnya pulau rubiah, untuk ke pulau rubiah kita harus menyewa boat yaitu 200 ribu rupiah, bila kita pandai menawarnya dan lagi beruntung cukup 150 ribu untuk satu boat dan bisa untuk beberapa orang, untuk masker selam dan kaki katak 40 ribu untuk satu orang, dan bila kita butuh camera untuk mengabadikan momen menyelam kita bisa menyewa camera yaitu 150 ribu rupiah.


Nah itu lah beberapa hal yang bisa kita hemat dalam liburan ke sabang, ingat hemat bukan berarti pelit, tapi mencegah pengeluaran yang berlebihan, apalagi kita yang berliburan dengan biaya pas-pasan.

Monday, 29 September 2014

SURAT HASAN MUHAMMAD TIRO KEPADA PERDANA MENTERI ALI SASTROMIADJOJO PADA TAHUN 1954 ( LETTER HASAN MUHAMMAD TIRO TO PRIME MINISTER ALI SASTROMIADJOJO IN 1954)



ISI SURAT HASAN MUHAMMAD TIRO KEPADA PERDANA MENTERI ALI SASTROMIADJOJO PADA TAHUN 1954



New York, 1 September 1954


Kepada

Tuan Perdana Menteri Ali Sastromidjojo

Jakarta


Dengan hormat,

Sampai saat hari ini sudah lebih setahun lamanya Tuan memegang kendali pemerintahan atas tanah air dan bangsa kita. Dalam pada itu alangkah sayangnya, kenyataan-kenyataan sudah membuktikan bahwa Tuan, bukan saja telah tidak mempergunakan kekuasaan yang telah diletakkan di tangan Tuan itu untuk membawa kemakmuran, ketertiban, keamanan, keadilan dan persatuaan di kalangan bangsa Indonesia, tetapi sebaliknya Tuan telah dan sedang terus menyeret bangsa Indonesia ke lembah keruntuhan ekonomi dan politik, kemelaratan, perpecahan dan perang saudara. Belum pernah selama dunia terkembang, tidak walaupun di masa penjajahan, rakyat Indonesia dipaksa bunuh-membunuh antara sesama saudara secara yang begitu meluas sekali sebagaimana sekarang sedang Tuan paksakan di Aceh, di Jawa Barat, di Jawa Tengah, di Sulawesi Selatan, di Sulawesi Tengah dan Kalimantan. Ataukah penjajahan baru sudah datang ke Indonesia di mana hanya kaum komunis yang mengecap kemerdekaan, sedang yang lain-lain harus di bunuh mati? Lebih dari itu lagi, Tuan pun tidak segan-segan memakai politik “pecah dan jajah” terhadap suku-suku Bangsa di luar Jawa. Bahkan untuk menghancurkan persatuan di kalangan suku bangsa Aceh, Tuan pun mengaku begitu membencinya. Tetapi ketahuilah, politik kotor Tuan ini bukan saja sudah gagal, bahkan karenanya, kami rakyat Aceh semakin bersatu padu menentang tiap penindasan dari regime komunis-fasis Tuan.


Lebih rendah dari segala-galanya, Tuan sekarang sedang melakukan kejahatan politik yang sejahat-jahatnya yang bisa diperbuat dalam negara yang terdiri dari suku-suku bangsa, sebagai halnya Indonesia yang mengadudombakan satu suku bangsa dengan suku bangsa yang lain, mengadudombakan suku bangsa Iristen dengan suku bangsa islam, dan sebagainya. Tuan mengadu suku Minahasa dengan suku Sunda, suku Sunda dengan suku Bugis , suku Jawa dengan suku Ambon dan suku Batak Kristen dengan suku Aceh Islam. Dan Tuan mengatakan bahwa Tuan telah memperbuat semua ini atas nama persatuan nasional dan patriotisme! Rasanya tak ada suatu contoh yang lebih tepat dari pepatah yang mengatakan bahwa patriotisme itu adalah tempat perlindungan yang terakhir bagi seorang penjahat!


Sampai hari ini sembilan tahun sesudah tercapainya kemerdekaan bangsa, sebagian besar bumi Indonesia masih terus digenangi darah dan air mata putra-puterinya yang malang, di Aceh,  Di Jawa Barat, di Jawa Tengah, di Sulawasi Selatan, di Sulawesi Tengan dan Kalimantan, yang kesemuanya terjadi karena Tuan ingin melakukan pembunuhan terhadap lawan-lawan politik Tuan. Seluruh rakyat Indonesia menghendaki penghentian pertumpahan darah yang maha kejam ini sekarang juga, dengan jalan musyawarah antara kita sama kita. Tetapi Tuan dan kaum komunis lainnya, sedang terus mencoba mengeruk keuntungan yang sebesar-besarnya dari kesengsaraan rakyat ini, dan hanya Tuan  sendirilah yang harus berusaha memperpanjang agresi terhadapa rakyat Indonesia ini. Dan sekarang belum puas dengan darah yang sudah tertumpah, harta benda yanmg sudah musnah, ratusan ribu jiwa yang sudah melayang, Tuan sedang merencanakan pula buat melancarkan agresi yang lebih hebat, dahsyat dan kejam lagi terhadap rakyat Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Jawa Barat, Jawa Tengah, Kalimantan dan Aceh. Tetapi Tuan akan mengetahui dengan segera bahwa jiwa merdeka, harga diri, dan kecintaan suku- suku Bangsa ini kepada keadilan, tidak dapat tuan tindas dengan senjata apapun juga. Rakyat Indonesia sudah merebut kemerdekaannya dari penjajah Belanda. Pastilah sudah mereka tidak akan membiarkan Tuan merebut kemerdekaan itu dari mereka, juga tidak akan membiarkan Tuan menukarnya dengan penjajahan model baru.


Persoalan yang dihadapi Indonesia sesungguhnya bukan tidak bisa dipecahkan tetapi Tuanlah yang mencoba membuatnya menjadi sukar. Sebenarnya jika Tuan hari ini mengambil keputusan buat menyelesaikan pertikaian politik ini dengan jalan semestinya, yakni perundingan, maka besok hari juga keamanana dan ketentraman akan meliputi seluruh tanah air kita. Oleh karena itu, demi kepentingan rakyat indonesia, saya menganjurkan Tuan mengambil tindakan berikut.


    Hentikan agresi terhadap rakyat Aceh, Rakyat Jawa Barat, Jawa Tengah, rakyat Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah dan rakyat Kalimantan.
    Lepaskan semua tawanan politik dari Aceh, Sumatra Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah dan rakyat Kalimantan.
    Berunding dengan Teungku Muhammad Daud Beureuh, S.M Kartosuwirjo, Abdul Kahar Muzakkar dan Ibnu Hajar. Jika sampai tanggal 20 September 1954, anjuran-anjuran ke arah penghentiaan pertumpahan darah ini tidak mendapat perhatiaan Tuan, maka untuk menolong miliunan jiwa rakyat yang tidak berdosa yang akan menjadi korban keganasan kekejaman agresi yang tuan kobarkan, saya dan putera-puteri Indonesia yang setia, akan mengambil tindakan-tindakan berikut :

a.  Kami kan membuka resmi perwakilan diplomatik bagi “ Republik Islam Indonesia” di seluruh dunia, termasuk PBB, benua Amerika, Asia dan Seluruh negara-negara islam;

b. Kami akan memajukan kepada General Assemby  PBB yang akan datang segala kekejaman, pembunuhan, penganiayaan dan lain-lain pelanggaran terhadap Human Right yang telah dilakukan oleh regime Komunis-Fasist Tuan terhadap rakyat Aceh. Biarlah forum Internasional mendengarkan perbuatan-perbuatan maha kejam yang pernah dilakukan di dunia sejak zamannya Hulagu dan Jenghis Khan. Kami akan meminta PBB mengirimkan Komisi ke Aceh. Biar rakyat Aceh menjadi saksi ;

c.  Kami akan menuntut regime Tuan di muka PBB atas kejahatan genocide yang sedang Tuan lakukan terhadap suku bangsa Aceh;

d. Kami akan membawa ke hadapan mata seluruh dunia islam, kekejaman-kekejaman yang telah dilakukan oleh regime tuan terhadap para alim ulama di Aceh, Jawa Barat, Jawa Tengah, Sulawesi Selatan dan Tengah dan sebagian Kalimantan.

e. Kami akan mengusahakan pengakuan dunia internasional terhadap “Repoblik Islam Indonesia”, yang sekatrang de facto menguasai Aceh, sehingga Jawa Barat, dan Jawa Tengah, Sulawesi Selatan dan Tengah dan sebagian Kalimantan:

f. Kami akan mengusahakan pemboikotan diplomasi dan ekonomi internasional terhadap regime Tuan dan penghentian bantuan teknik dan ekonomi PBB, Amerika Serika dan “Colombo Plan”:

g. Kami akan mengusakan bantuan moral dan material buat “Repoblik Islam Indonesia” dalam perjuangan menghapus regime teroros Tuan dari Indonesia.


Dengan demikian terserah kepada Tuanlah, apakah kita akan menyelesaikan pertikaian politik ini secara antara kita atau sebaliknya. Tuan dapat memilih tetapi kami tidak!


Apakah tindakan-tindakan yang saya ambil  ini untuk kepentingan bangsa Indonesia Atau tidak, bukanlah hak Tuan untuk menentukannya. Allah Subhanahu Wa Ta ’ala dan 80 Juta Rakyat Indonesialah yang akan menjadi hakim, yang ke tengah-tengah mereka saya akan kembali ke dunia, dan keharibaan-Nya saya akan kembali di hari kemudian.




Saya

Hasan Muhammad Tiro






Di kutip dari buku ACEH BERSIMBAH DARAH: Al-CHAIDAR Dkk Tahun 1998

Tuesday, 23 September 2014

Objek wisata benteng peninggalan jepang di Sabang provinsi Aceh, Indonesia ( Japanese forts attractions in Sabang in Aceh province, Indonesia )


Sabang adalah pulau paling ujung barat di Indonesia, selain terkenal dengan wisata pantai yang mempesona dan kilometer nol indonesia, sabang juga terkenal dengan objek wisata lainnya, diantaranya adalah benteng peninggalan Jepang.











Saturday, 13 September 2014

SATUAN ACARA PENYULUHAN NUTRISI IBU MENYUSUI




                             SATUAN ACARA PENYULUHAN


Pokok Bahasan                       : Nutrisi Ibu Menyusui
Sub Pokok Bahasan                : yang harus di konsumsi, energy yang dibutuhkan,
Sasaran                                    : Ibu menyusui
Hari/tanggal                            : Jum’at, 08 Juli 2011
Waktu                                     : 15 menit
Tempat                                    : Ruang Bersalin RSUD langsa
Penyuluh                                 : Mahasiswa S1 Keperawatan Langsa

II. Tujuan Instruksi Umum

Setelah di lakukan pendidikan kesehatan, masyarakat dapat mengetahui Nutrisi ibu menyusui

III. Tujuan Instruksi Khusus

Setelah mengikuti pendidikan kesehatan selama 1x15 menit,di harapkan masyarakat di ruang aula dapat mengetahui tentang :

  1. Yang wajib dikonsumsi ibu menyusui
  2. Gejala-gejala penyakit strok
  3. Penyebab penyakit stroke
  4. Pencegahan penyakit stroke

IV. Strategi Pelaksanaa
  1. Metode : Ceramah dan diskusi
  2. Media   :  Leafet dan pricat
  3. Garis besar materi (penjelasan terlampir) :
        a. Pengertian penyakit stroke
        c. Gejala-gejala penyakit strok
        d. Penyebab penyakit stroke
        e. Pencegahan penyakit stroke                     
V. Proses Pelaksanaan

No
Kegiatan
Penyuluh
Peserta
Waktu
1.
Pendahuluan
©      Salam pembuka
©      Menyampaikan tujuan penyuluhan
©      Apersepsi
©      Menjawab salam
©      Menyimak
©      Mendengarkan, menjawab pertanyaan
3
menit
2. 
Kerja
©      Penyampaian garis besar materi stroke
©      Memberi kesempatan peserta untuk bertanya
©      Menjawab pertanyaan
©      Evaluasi
©      Mendengarkan dengan penuh perhatian
©      Menanyakan hal-hal yang belum jelas
©      Memperhatikan jawaban dari penceramah
©      Menjawab pertanyaan
10 menit
3.
Penutup
©      Menyimpulkan
©      Salam penutup
©      Mendengarkan
©      Menjawab salam
2 menit


VI. Setting Tempat :

                 Peserta penyuluhan duduk berhadapan dengan perawat.

VII. Kriteria Evaluasi

  1. Masyarakat mengetahui penyebab stroke
  2. Masyarakat mengetahui cara pencegahan stroke



VIII. Referensi































LAMPIRAN : MATERI

NUTRISI IBU MENYUSUI

  1. YANG WAJIB DIKONSUMSI IBU MENYUSUI
Sebagai ibu yang baru melahirkan, tak heran bila perhatian Ibu sepenuhnya diberikan pada si buah hati. Sampai-sampai Ibu ‘lupa’ dengan kondisi Ibu sendiri. Padahal, setelah melahirkan, masih ada tugas berat menanti Ibu, yaitu menyusui si kecil yang membutuhkan kesehatan yang prima serta kalori lebih banyak lagi ketimbang di masa hamil.
Salah satu keberhasilan Ibu menyusui sangat ditentukan oleh pola makan, baik di masa hamil maupun setelah melahirkan. Agar ASI Ibu terjamin kualitas maupun kuantitasnya, makanan bergizi tinggi dan seimbang perlu dikonsumsi setiap harinya. Artinya, Ibu harus menambah konsumsi karbohidrat, lemak, vitamin, mineral dan air dalam jumlah yang sesuai dengan kebutuhan tubuh selama menyusui. Bila kebutuhan ini tidak terpenuhi, selain mutu ASI dan kesehatan Ibu terganggu, juga akan mempengaruhi jangka waktu Ibu dalam memproduksi ASI.
Beberapa penelitian memperlihatkan bahwa Ibu dengan gizi yang baik, umumnya mampu menyusui bayinya selama minimal 6 bulan. Sebaliknya pada Ibu yang gizinya kurang baik, biasanya tidak mampu menyusui bayinya dalam jangka waktu selama itu, bahkan tak jarang air susunya tidak keluar.
Mengingat pentingnya ASI pada tumbuh kembang si kecil di masa awal kehidupannya, ada baiknya bila Ibu mengupayakan agar ASI yang bermutu baik dapat diberikan pada si kecil seoptimal mungkin. Caranya? Disini akan dibagikan kiat untuk mengoptimalkan ASI lewat makanan bergizi, berikut aneka menu dan resep praktis yang tepat untuk ibu menyusui. Tak hanya itu, juga akan dibagikan kiat-kiat khusus tentang cara tepat menurunkan berat badan setelah melahirkan tanpa harus melakukan diet ketat yang dampaknya tentu tak baik untuk ibu menyusui.
Gizi yang baik sama pentingnya bagi wanita hamil maupun menyusui. Berikut 3 alasan mengapa nutrisi yang baik sangat berguna bagi anda:


1. PRODUKSI ASI MEMBUTUHKAN BANYAK ENERGI
Dalam hal gizi, kebutuhan bayi menyusui jauh lebih banyak dibandingkan masa dalam kandungan. Hal ini disebabkan oleh laju pertumbuhan bayi yang sangat cepat. Pada 4 bulan pertama, berat badan seorang bayi menjadi dua kali lipat dibanding berat setelah 9 bulan dalam kandungan.
Dibutuhkan produksi ASI yang sangat banyak untuk mendukung pertumbuhan bayi tersebut. Menyusui selama satu bulan memerlukan kalori sama banyak dengan masa kehamilan.

2. NUTRISI YANG BAIK MENGOPTIMALKAN KUALITAS DAN KUANTITAS AIR SUSU IBU
Kekurangan nutrisi menyebabkan produksi ASI menurun. Asupan vitamin yang kronis selama hamil akan menghasilkan air susu yang juga rendah nutrisi esensial. Protein-protein penting yang membantu mencegah infeksi pun akan berkurang jumlahnya.

3. NUTRISI YANG BAIK MEMBANTU MELINDUNGI KESEHATAN ANDA
Apabila makanan tidak memenuhi kebutuhan nutrisi bayi maka tubuh anda pun menjadi sangat rentan terhadap kekurangan gizi. Sekalipun asupan mineral rendah cenderung tidak menurunkan kandungan mineral dalam air susu, tubuh andalah yang akan kekurangan karena harus mengkompensasi asupan rendah itu.
Untuk itulah ibu menyusui perlu mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang. Beberapa penelitian membuktikan ibu dengan gizi yang baik, umumnya mampu menyusui bayinya selama minimal 6 bulan. Sebaliknya ibu yang gizinya kurang, biasanya tak mampu menyusui selama itu, bahkan tak jarang air susunya tidak keluar.

Ada beberapa syarat makanan bagi ibu menyusui, yakni:
1. Jumlah dan mutu harus lebih baik dari makanan wanita yang tidak menyusui.
2. Makanan harus seimbang dan bervariasi.
3. Hendaknya tidak menggunakan bahan makanan yang bersifat merangsang seperti bumbu-bumbu yang terlalu pedas.
4. Mengutamakan sayur-sayuran terutama sayuran berwarna hijau dan buah-buahan sebagai sumber vitamin dan mineral.
5. Minum air paling sedikit 8 gelas setiap hari dan jangan lupa untuk minum susu.
Pendidikan Gizi Bagi Ibu Menyusui

1. Buatlah setiap gigitan berarti Makan makanan yang bermanfaat untuk menghasilkan susu yang baik dari segi kualitas maupun kuantitas dan mempercepat kondisi setelah melahirkan.
2. Semua kalori tidak diciptakan setara. Memilih makanan yang mengandung kalori sesuai dengan kebutuhan.
3. Jika anda kelaparan, maka bayi juga. Jangan melewatkan makan jika saat menyusui karena dapat memperpendek umur dan daya hidup.
4. Jadilah ahli efesiensi. Memilih makanan yang bergizi tidak harus mahal, yang terpenting sesuai dengan kebutuhan nutrisi selama laktasi.
5. Karbohidrat adalah isu komplek. Karbohidrat komplek kaya akan vitamin dan mineral, sehingga menghasilkan air susu yang baik dan cukup.
6. Yang manis tidak ada manfaatnya- bahkan menimbulkan masalah. Kalori yang berasal dari gula, kurang bermanfaat, konsumsi makanan yang manis dikurangi.
7. Makanlah makanan yang alami. Makanan olahan biasanya banyak kehilangan nilai gizinya sehingga akan mengurangi nilai gizi air susu.
8. Buatlah kebiasaan makan yang baik sebagai kebiasaan keluarga, hal ini akan bermanfaat untuk kesehatan keluarga. Jangan minum minuman beralkohol, obat-obatan, kopi atau merokok. Hal tersebut akan mempengaruhi produksi air susu dan menimbulkan gangguan pada ibu dan bayi.

  1. TAMBAHAN ENERGI YANG DIBUTUHKAN
Ibu yang menyusui membutuhkan tambahan energi untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas ASI. Untuk 6 bulan pertama menyusui dibutuhkan tambahan sebanyak 500 Kalori. Jadi jumlah energi yang dibutuhkan oleh ibu menyusui per hari adalah 2.400 Kalori. Sedangkan untuk 6 bulan kedua dan seterusnya dibutuhkan tambahan 550 Kalori atau jumlah energi per hari yang dibutuhkan menjadi 2.450 Kalori.
Komposisi makanan juga mesti diperhatikan. Untuk mendapatkan gizi yang seimbang, yang dianjurkan adalah karbohidrat sebanyak 60­70%, protein 12­15% dan lemak kurang lebih sebesar 10-20%. Nah, agar berhasil mencapai jumlah energi yang dibutuhkan per hari hendaknya ibu menyusui menyiasati dengan menambah frekuensi makannya. Misalnya, dengan mengonsumsi makanan selingan yang bergizi di antara dua waktu makan.

a. Kalori
Kebutuhan kalori pada masa menyusui jauh lebih besar dibandingkan pada waktu hamil. Pada umumnya wanita menyusui memerlukan tambahan 500 kalori diatas kebutuhan hariannya. Kebutuhan ini akan jauh lebih banyak lagi apabila anda menyusui bayi kembar
Sekalipun tubuh anda menyimpan banyak lemak pada waktu hamil, simpanan tersebut tidak akan mencukupi seluruh kebutuhan kalori. Sisanya harus didapatkan dari makanan.
Bila menyusui selama 3 bulan, atau berat anda dibawah berat badan ideal, maka asupan kalori harus lebih banyak lagi.

b. Protein
Wanita hamil membutuhkan protein 30 - 40% lebih banyak dari kebutuhan normal.
Untuk memenuhi kebutuhan selama menyusui, setiap hari anda harus mengkonsumsi 65 g protein selama 6 bulan pertama dilanjutkan 62 g selama 6 bulan kedua. Beberapa penyelidikan menyebutkan kebutuhan protein selama menyusui bahkan lebih besar dari angka-angka tadi.
Apabila anda kurang mengkonsumsi protein maka produksi air susu pun akan berkurang. Cadangan protein dalam tubuh anda juga akan berkurang.
Bahan makanan sebagai sumber protein kualitas tinggi adalah ikan dan seafood, unggas, daging sapi, daging domba, daging babi, hati, dan telur. Sumber lain adalah semua jenis kacang dan serealia. Susu dan produk olahannya seperti keju dan yogurt juga kaya protein.
Anda bisa juga mempertimbangkan mengganti susu sapi segar dengan minuman bergizi seimbang, S-26 MAMA misalnya. Selain memberikan 9.5 g protein per sajian, S-26 MAMA juga diperkaya dengan vitamin dan mineral lengkap.
c. DHA
Asam lemak dokosahexsaenoat (DHA) amat penting bagi perkembangan daya lihat dan mental bayi. Asupan DHA berpengaruh langsung pada kandungan DHA dalam air susu ibu. Para ahli riset telah menemukan hubungan erat antara kandungan DHA dalam ASI dengan daya lihat bayi.
Para ahli menganjurkan asupan DHA bagi wanita hamil sebesar 300 mg perhari.
Telur, otak, hati, dan ikan adalah bahan-bahan makanan kaya DHA. Beberapa minuman yang diformulasikan secara khusus, seperti S-26 MAMA misalnya, telah diperkaya dengan DHA.

d. Vitamin Dan Mineral
Kandungan vitamin dalam air susu mencerminkan kandungan vitamin dalam makanan ibu. Kecukupan mineral dari bayi yang disusui sangat tergantung pada air susu ibunya.
Kebutuhan vitamin dan mineral wanita menyusui lebih tinggi dari kebutuhan normal. Vitamin A, vitamin B6, vitamin D, asam folat, kalsium, dan seng sangat diperlukan selama masa menyusui.

e. Vitamin A
Vitamin A sangat penting bagi kesehatan kulit, kelenjar, serta fungsi mata. Sekalipun pada waktu lahir bayi memiliki simpanan vitamin A, ASI tetap menjadi sumber penting dari vitamin A dan karoten (zat gizi yang banyak terdapat secara alami dalam buah-buahan dan sayur-sayuran). Penyelidikian menunjukkan bahwa karoten dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Wanita menyusui berusia 19 tahun keatas dianjurkan mengkonsumsi 1,300 mcg vitamin A per hari.
Hati, telur, dan keju merupakan sumber-sumber vitamin A yang baik. Vitamin A juga terdapat dalam beta-karoten serta karotenoid lainnya.
Berdasarkan manfaat-manfaat ini, mungkin anda ingin menggunakan suplemen nutrisi yang mengandung beta-karoten dan karotenoid lain sebagai sumber vitamin A. S-26 MAMA diperkaya dengan karoteniod alami. MATERNA diperkaya dengan beta-karoten.
f. Vitamin B6
Vitamin B6 membantu penyerapan protein dan meningkatkan fungsi syaraf. Oleh karena kebutuhan protein meningkat selama menyusui, anda memerlukan lebih banyak vitamin B6.
Asupan vitamin B6 sebesar 2.0 mg per hari dianjurkan bagi wanita menyusui.
Daging, hati, padi-padian, kacang polong, dan kentang adalah sumber-sumber vitamin B6 yang baik.

g. Vitamin D
Vitamin D membantu pembentukan dan pemeliharaan tulang. Selain itu vitamin D juga diperlukan untuk penyerapan kalsium.
Walaupun kebutuhan vitamin D sama seperti biasa, asupan yang cukup tetap harus dijamin—setidaknya 5 mcg per hari. Bila anda kekurangan vitamin D maka bayi hanya menerima sedikit kalsium dari air susu ibu. Dengan demikian bayi beresiko menderita ricketsia, satu penyakit yang menyebabkan deformasi tulang.
Ikan, hati, dan kuning telur banyak mengandung vitamin D. Suplemen nutrisi seperti S-26 MAMA dapat anda pilih untuk menjamin kecukupan asupan vitamin D.

h. Asam Folat
Asam folat sangat dibutuhkan dalam pertumbuhan dan pembelahan sel secara normal.Wanita menyusui harus mengkonsumsi 500 mcg asam folat setiap hari.
Asam folat banyak terdapat dalam hati, daun sayur wana hijau, jeruk, dan semangka. Akan tetapi, karena belum diketahui secara pasti berapa banyak asam folat dalam makanan yang dapat diserap, anda perlu mengkonsumsi suplemen vitamin atau susu untuk menjamin asupan yang memadai.



i. Kalsium
Kalsium membantu pertumbuhan tulang dan gigi, serta meningkatkan fungsi otot dan syaraf.Kebutuhan kalsium selama menyusui tidak meningkat tetapi asupan hariannya harus terjamin. Wanita menyusui berusia 19 tahun keatas harus mengkonsumsi 1000 mg kalsium per hari. Bila asupan kalsium dari makanan tidak mencukupi, secara alami ASI akan mengambil kalsium dari tulang anda. Akibatnya anda beresiko besar mengalami fraktur (patah tulang).
Susu dan produk olahannya, ikan salmon dan sarden bertulang, serta bayam, adalah sumber kalsium yang baik. Akan tetapi, sekalipun anda banyak mengkonsumsi makanan berkalori tinggi, belum tentu kalsium anda terpenuhi. Dalam hal ini, anda tetap membutuhkan suplemen.

j. SENG
Lebih dari 100 enzim yang terlibat dalam pencernaan dan metabolisme memerlukan seng. ASI rendah seng akan mengganggu selera makan dan pertumbuhan bayi.
Asupan seng harian sebesar 12 mg dianjurkan bagi wanita menyusui berusia 19 tahun keatas.
Seafood, hati, dan daging banyak mengandung seng. Beberapa studi menunjukkan, wanita menyusui justru mengkonsumsi seng kurang dari kecukupan gizi yang dianjurkan. Oleh karena itu penggunaan suplemen dapat membantu.

  1. TAKARAN
Tak perlu bingung membayangkan tambahan energi yang harus dicapai ibu yang sedang menyusui dalam sehari. Tambahan energi sebanyak 500-­550 Kalori per hari dapat dicapai dengan meningkatkan jumlah makanan yang dikonsumsi. Patut diingat bila jumlah energi sudah terpenuhi maka kebutuhan tubuh akan karbohidrat, protein dan lemak juga ikut terpenuhi. Berikut beberapa contoh makanan dan nilai gizi yang dikandungnya.









Makanan
Jumlah energi
3/4 gelas nasi seberat 100 g
175 Kalori, 4 g protein, dan 40 g karbohidrat
2 buah kentang berukuran sedang seberat 200 g
175 Kalori, 4 g protein, dan 40 g karbohidrat
2 iris roti seberat 80 g
175 Kalori, 4 g protein, dan 40 g karbohidrat
5 biskuit kraker seberat 50 g
175 Kalori, 4 g protein, dan 40 g karbohidrat
1 potong daging ukuran sedang seberat 50 g
95 Kalori, 10 g protein, dan 6 g lemak
1 butir telur ayam negeri seberat 60 g
95 Kalori, 10 g protein, dan 6 g lemak
50 g udang basah
95 Kalori, 10 g protein, dan 6 g lemak
1 buah tahu ukuran besar seberat 100 g
80 Kalori, 6 g protein, 3 g lemak, dan 8 g karbohidrat
2 potong sedang tempe seberat 50 g
80 Kalori, 6 g protein, 3 g lemak, dan 8 g karbohidrat
2 1/2 sdm kacang hijau seberat 25 g
80 Kalori, 6 g protein, 3 g lemak, dan 8 g karbohidrat

  1. Dampak kekurangan gizi pada ibu menyusui
Kekurangan gizi pada ibu menyusui menimbulkan gangguan kesehatan pada ibu dan bayinya. Gangguan pada bayi meliputi proses tumbang anak, bayi mudah sakit, mudah terkena infeksi. Kekurangan zat-zat esensial menimbulkan gangguan pada mata ataupun tulang.